Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2019

Saya dan ELTA IX NTT : Lika-Liku Pendaftaran

Sebagai tulisan kedua dalam blog ini, saya akan bercerita tentang pengalaman saya mengikuti seleksi program English Language Training Assistance (ELTA) tahun 2018 sebelum ingatan saya usang dan dibawa kabur oleh waktu. 😁 Harapan saya tulisan ini dapat menjawab pertanyaan teman-teman yang pernah ditanyakan kepada saya. Let’s check it out! Sebelumnya saya akan menjelaskan dulu apa itu ELTA dan bagaimana cara untuk mendaftarkan diri dalam program ini. Well , English Language Training Assistance (ELTA) adalah sebuah program bantuan Bahasa Inggris yang dirancang untuk menunjang para scholarship hunter dengan mimpi untuk melanjutkan studi magister di luar negeri tapi masih memiliki kemampuan Bahasa Inggris dibawah persyaratan minimal yakni IELTS 5.0. Selain meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris di empat area keterampilan ( listening, reading, writing dan speaking ) dalam waktu 3 bulan, pelatihan ini juga mencakup strategi dalam melaksanakan tes untuk memperoleh nilai IELTS

Kenapa Buat Blog (Lagi)

Saat masih duduk di awal bangku Kuliah (mungkin sekitar semester 3 atau 4, tahun di tahun 2013) saya pernah membuat sebuah blog yang berisi materi-materi perkuliahan, resensi buku dan beberapa tulisan-tulisan (polos) saya seperti puisi dan cerpen. Setiap malam, saya memanfaatkan paket midnight modem untuk mem posting tulisan-tulisan saya atau sekedar menghias isi blog saya layaknya orang yang sedang jatuh cinta. Kemudian, negera api pun menyerang. Kasmaran mengurusi blog dan menulis tak berlangsung selamanya. Dikarenakan sibuk mengejar target wisudah tepat semester 8, blog tersebut pun saya tinggalkan. Dengan kata lain, hobi menulis yang saya miliki sejak SMA itu juga ikut saya tinggalkan.  Beberapa waktu berlalu setelah wisudah, saya bergabung dengan sebuah lembaga yang membuat saya mau tak mau wajib banyak membaca dan menulis. Sialnya, saya selalu menemukan diri saya kesulitan menemukan kalimat pertama untuk menulis. Lalu saya membuka kembali blog lama tersebut dan me